SLEMAN
Direktur pemasaran Swid Ratri Paramita menyebut, one click service memiliki beragam layanan yang saat ini masih diperuntukkan bagi segenap penghuni apartemen. Diakui Ratri, one click service jadi layanan pertama yang ada di wilayah Jogja bagi sektor properti, layanan tersebut berupa barcode yang di development sendiri oleh tim Swid. Ratri mengungkapkan, komitmennya sebagai developer ingin menjadi lebih besar secara nasional dengan cara lebih adaptif dan terus menghadirkan layanan baru yang relevan dengan kemajuan zaman.
Direktur pemasaran Swid, Ratri Paramita menyatakan ‘’Di sini kami mau launching yaitu one click solucation atau one click service dengan satu layanan, tinggal klik aja kita bisa mengakses ke semua fasilitas dalam area swid ini. Jadi kita ingin memudahkan kepada pemilik-pemilik yang di apartemen, tidak perlu lagi, zamannya teknologi semua juga mager, semua juga nyaman jadi kita tinggal gimana caranya kita bisa berbelanja dan menfasilitasi.’’
Saat ini, barcode tersebut baru ada di setiap unit apartemen masing-masing penghuni dan beberapa titik strategis yang akan terhubung ke sistem one click service ketika para penghuni membuka layanan tersebut. Terpisah, marketing manager Swid Galih Parama Arta menambahkan, saat ini barcode one click service tersebut tersedia pada dua unit tower yaitu Sadewa dan Yudhistira. Galih membeberkan, saat ini Mataram City juga masih dalam proses pembangunan unit baru yaitu tower arjuna bima dan rencananya akan memiliki sekitar 600 unit.
Kadir, RBTV.