YOGYAKARTA

Ajang badminton Asia Junior Championships 2024 yang digelar di GOR AmongRogo Yogyakarta, diiringi duka yang mendalam bagi insan bulutangkis pasca meninggalnya pebulutangkis China Zhang Zhi Jie di kejuaraan bulutangkis Asia Junior 2024 tersebut.

Persatuan bulutangkis seluruh Indonesia atau PBSI menyatakan akan melayangkan surat kepada asosiasi bulutangkis dunia atau BWF untuk mengkaji ulang standart operating posedure / sop medis di pertandingan bulutangkis.

Menurut PBSI, aturan tertulis dari sop dan guidelines tentang tim medis yang tidak bisa serta masuk ke lapangan sebelum ada call dari referee harus kita kaji ulang. demi kebaikan dan keselamatan atlet di masa depan agar kejadian yang sama tak terulang lagi.

Diberitakan sebelumnya, beredar postingan video di media sosial X. tim medis mendapat sorotan warganet dan dinarasikan telat masuk ke lapangan untuk menangani Zhang yang sudah kolaps. Namun, berdasarkan ketentuan federasi bulutangkis dunia atau badminton World Federation / BWF, menjelaskan bahwa tim medis diperbolehkan masuk ke lapangan jika mendapat izin dari wasit atau referee.

Tim medis dan dokter segera masuk setelah mendapatkan ijin dari wasit dan melakukan pertolongan pertama, namun Zhang mengalami penurunan kesadaraan dengan pernapasan yang tidak kuat lalu tim medis memutuskan untuk melarikan Zhang ke Rumah Sakit rujukan yaitu RSPAU Dr.s Hardjolukito.

“ Korban mengalami penurunan kasadaran tentang pernapasan dan langsung di bawa ke RSPAU Dr.S Hardjolukito, sesampainnya di UGD korban dilakukan assessment dan ditemukan tidak ada nadi dan tidak ada napas spontan sehingga dilakukan prosedur pertolongan medis berupa Pijat Jantung Luar, prosedur Pijat Jantung Luar disertai alat bantu napas selama 3 jam korban tidak menunjukan respons sirkulasi spontan dan mulai timbul tanda kematian sekunder, tim medis telah menyatakan korban telah meninggal pada 20.50 WIB kepada pihak official team China. “- ujar BROTO HAPPY, KABID HUMAS PBSI.

Sementara itu PBSI juga akan menanggung semua biaya pemulangan jenazah Zhang ke China. Broto juga meminta kepada masyarakat untuk tidak menyebarluaskan video Zhang saat kejadian tersebut.

AGUNG, RBTV.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *