SUKOHARJO
Api nampak sangat besar, dan dari kejauhan, tampak asap hitam membumbung, saat terjadi kebakaran. Kebakaran terjadi pada sore hari, namun hingga gelap pun, api belum dapat padam.
Dari keterangan saksi, api berasal mobil truk, yang merembet ke gudang, berisi bahan-bahan kain. Tidak ada aktivitas karyawan, saat kebakaran terjadi, karena bertepatan dengan hari libur.
Petugas sempat kesulitan memadamkan api, lantaran tiupan angin kencang. Selain itu, warga yang menonton kebakaran, menyulitkan akses mobil damkar.
Setidaknya 9 mobil pemadam kebakaran, dikerahkan untuk memadamkan si jago merah. Selain petugas, warga juga membantu, dengan pompa air.
Sumarno ketua Rt menyatakan ” Ini ada kebakaran gudang kain, gudangnya pak Deni, tadi sekitar setengah empat dapat kabar dari pak mong share fotonya ada kebakaran, terus kita menghubungi damkan dan langsung damkan menuju ke sini. Dan ini bakar dari Sidoharjo Boyolali arahnya sekita situ. Api yang pertama kemudian merembet ke kain-kain itu, pembukaan kain sampai sekarang kan belum padam karena kainnya kan sampai atas. Kalau kemungkinan sawah aman kanan kanan kiri kan ini lokasi gudang sama pabrik,kemungkinan tapi ada space jadi gak akan merembet ke situ.”
Petugas terbantu dengan adanya, sumber air berupa kolam renang, di dekat lokasi kebakaran. Beruntung tidak ada korban jiwa, dalam kebakaran ini.
Rizki Budi Pratama, RBTV.