YOGYAKARTA – Para siswa sekolah dari salah satu sekolah internasional di Yogyakarta yakni Olifant School ini belajar membatik secara langsung dengan panduan dari pembatik Kraton Yogyakarta di kawasan pedestrian Malioboro hingga Titik Nol Kilometer Yogyakarta.

Para siswa diajarkan tentang cara membuat batik tulis dari dasar yang menggunakan canting, hingga berwujud kain batik bermotif cantik.

Dipilihnya kawasan Malioboro karena kawasan tersebut di tetapkan menjadi sumbu filosofi oleh UNESCO. Event bertajuk gajah mencanting ini buah kerjasama antara pihak sekolah internasional Olifant dengan Kraton Yogyakarta.

Event ini dilakukan untuk mempopulerkan batik kepada masyarakat termasuk wisatawan yang berlibur di Yogyakarta. Kegiatan ini juga sebagai bentuk melestarikan budaya warisan leluhur.

Deasy Andriani. Direktur Olifant School menyebutkan “Disini adalah rangkaian mulai dari mereka belajar pemahaman dasar tentang batiknya kemudian mereka belajar membatik dan terakhir mereka berpawai di Malioboro tujuannya mari kita berkebaya dan berbatik bersama untuk menunjukkan ke masyarakat bahwa berbatik itu juga cool, batik itu kekinian jadi kalau kita mau mengajak teman-teman yang ada di Malioboro untuk berbatik dan melestarikan batik dan harapannya di masa yang akan datang akan lebih banyak lagi generasi muda yang merasa pakai batik itu kekinian pakai batik itu cool dan mereka akan bisa bikin banyak karya-karya yang bagus dan kreatif”.

Selain membatik, pihak sekolah juga menggelar pawai gajah mencanting di sepanjang jalan Malioboro hingga Kraton Yogyakarta. Pawai dengan bergodo prajurit diikuti sekitar 1500 peserta dengan mengenakan busana adat Jawa. Kegiatan ini juga di meriahkan dengan flas MOB para siswa.

Agung Ristiono, RBTV.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *