SOLO-Hal tersebut terlontar saat acara musyawarah cabang (muscab) ke delapan PHRI Surakarta, di salah satu hotel, di Kota Solo, Jawa Tengah.
PHRI Surakarta menilai, pelaku usaha perhotelan memiliki kewajiban mempromosikan Kota Solo, terutama di bidang pariwisata. Hal tersebut diharapkan, membawa dampak positif bagi sektor perhotelan.
Kota Solo saat ini, memiliki destinasi wisata baru yang menjanjikan, seperti Masjid Sheikh Zayed dan Solo Safari. Sedangkan wajah baru Taman Balekambang bakal selesai dalam waktu dekat.
Sementara itu, acara muscab PHRI Surakarta dibuka oleh Wakil Wali Kota Surakarta, Teguh Prakosa. Teguh mengapresiasi PHRI Surakarta dalam upaya mempromosikan Kota Solo.
Teguh Prakosa, Wakil Wali Kota Surakarta, mengatakan, “Supaya tersinergi bersama, dadi ora iso gawe visi misi dewe yang tidak ada hubungannya dengan pemkot. Harus seiring dan sejalan. Nah, itulah nanti yang akan membawa kemajuan PHRI Surakarta.”
Muscab kedelapan PHRI Surakarta juga memilih Joko Sutrisno sebagai nahkoda yang baru. Joko terpilih sebagai ketua PHRI Surakarta periode 2023 – 2028.
Rizki Budi Pratama, RBTV
