Kota Yogyakarta – Untuk mendukung upaya pengurangan sampah plastik, Kalurahan Purwokinanti, Kemantren Pakualaman, Kota Yogyakarta, mengajak warganya beralih dari plastik sekali pakai ke kantong belanja ramah lingkungan yang dapat digunakan berulang kali. Sebagai bentuk dukungan terhadap kebijakan ini, Kelurahan Purwokinanti membagikan tas belanja daur ulang kepada warganya.

Pembagian tas belanja ramah lingkungan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya mengurangi penggunaan plastik sekaligus menjaga kebersihan lingkungan sekitar. Lurah Purwokinanti, Moch. Ismail, menjelaskan bahwa program ini merupakan bagian dari upaya konkret untuk mengurangi sampah plastik di tingkat kalurahan.

Pembagian tas belanja daur ulang ini adalah dukungan nyata dari kami terhadap kebijakan pengurangan sampah plastik yang sedang digalakkan oleh pemerintah. Kami berharap masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan,” ujar Moch. Ismail.

Dalam kegiatan pencanangan penggunaan tas belanja ramah lingkungan, Mantri Pamong Praja Kemantren Pakualaman, Saptohadi, juga turut memberikan imbauan kepada warga. Ia mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk konsisten mengurangi penggunaan plastik dalam kehidupan sehari-hari demi mewujudkan lingkungan yang lebih bersih dan sehat.

“Kami berharap, selain penggunaan tas belanja ramah lingkungan, masyarakat juga lebih bijak dalam mengelola sampah dan mengurangi konsumsi plastik sekali pakai,” kata Saptohadi.

Program ini merupakan bagian dari upaya Pemerintah Kota Yogyakarta dalam menciptakan kota yang bersih, hijau, dan berkelanjutan. Melalui pengelolaan sampah yang lebih bijak dan partisipatif, diharapkan Yogyakarta dapat menjadi contoh bagi kota-kota lain dalam mengurangi dampak lingkungan dari sampah plastik.

Dengan gerakan ini, Kelurahan Purwokinanti berperan aktif dalam mendukung kebijakan pemerintah yang lebih ramah lingkungan, sekaligus mendorong masyarakat untuk berpartisipasi dalam menjaga kebersihan dan kelestarian alam di sekitar mereka.

RINA MAULITA/ RBTV

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *