Suasana kegembiraan menyelimuti warga Klitren, Kota Yogyakarta, setelah kemenangan pasangan Hasto Wardoyo dan Wawan Harmawan dalam Pilkada Kota Yogyakarta. Perayaan dimulai dengan tasyakuran yang diisi dengan makan bersama warga setempat. Tidak hanya itu, sebagai wujud syukur dan kebahagiaan, sejumlah warga bahkan rela mencukur rambut mereka secara massal.Aksi cukur gundul ini juga menjadi simbol solidaritas dan kebersamaan warga Klitren. Mereka berharap pasangan calon yang terpilih dapat menjalankan amanah dengan baik dan membawa perubahan positif bagi Kota Yogyakarta.”Ini bukan hanya tentang sukacita yang luar biasa, karena sejak dulu kami sudah berjuang dengan berbagai cara, namun belum berhasil. Kami tahu bahwa mayoritas di Yogyakarta adalah Muhammadiyah, dan itu sangat sulit untuk memenangkan pertarungan di sini,” ujar Ahong, warga Klitren.”Siang ini, kami mengucapkan terima kasih kepada warga Kota Yogyakarta, terutama warga Kecamatan Gondokusuman. Terima kasih atas dukungannya, kami berhasil memenangkan Pak Hasto dan Pak Wawan. Ini menjadi sejarah bagi PDIP Perjuangan di Yogyakarta, khususnya di Kecamatan Gondokusuman,” kata Endro Sulaksono, tokoh masyarakat.Tasyakuran ini juga menjadi penanda atas kebersamaan yang terjalin selama masa kampanye, yang akhirnya berhasil memenangkan pasangan Hasto-Wawan. Warga berharap pemimpin baru dapat membawa perubahan signifikan, terutama dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kota Yogyakarta.

Agung, RBTV.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *