Terjadi hujan deras serta angin kencang pada hari Senin, 14 Oktober 2024 sekitar pukul dua siang di Yogyakarta. Puluhan pohon tumbang yang disebabkan oleh hujan deras serta angin kencang ini menimpa rumah di beberapa wilayah. Beberapa diantaranya adalah Kapanewon Kalasan, Kapanewon Ngaglik, Kapanewon Ngemplak, dan Kapanewon Depok.

Akibat hujan deras ini, terdapat laporan bahwa tiga gerobak dagangan dan satu mobil niaga tertimpa pohon tumbang di Sambego. Angin kencang ini juga mengakibatkan baliho dan papan reklame yang ada di jalan Jogja-Solo mengalami kerusakan.

Relawan dan tim Direktorat Samapta Polda DIY ikut terjun membantu warga membersihkan pohon-pohon yang tumbang. Banyak rumah di daerah Wedomartani, Purwomartani, dan Minomartani yang tertimpa pohon. Berdasarkan laporan yang masuk, hujan deras dan angin kencang ini tidak memakan korban jiwa.

Iptu Zaenuddin, BABINSA Maguwoharjo menyampaikan “Karna faktor angin dan hujan ini mengakibatkan tumbangnya pohon beringin dan warung yang mengakibatkan tiga gerobak, angkringan satu, dan mobil pengangkut sampah satu. Kalau korban terkait orang tidak ada.”

Badan Penanggulangan Bencana Daerah BPBD Kabupaten Sleman dan Daerah Istimewa Yogyakarta masih terus melakukan asesmen dan pengumpulan data kerusakan.

Widi, RBTV

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *