Kali code yang membelah kota Yogyakarta menjadi salah satu lokasi favorit masyarakat di saat menjelang berbuka puasa. Kawasan kali code tepatnya di kampung Prawirodirjan ini, pun ramai di padati masyarakat yang akan berburu menu takjil berbuka puasa.

Lokasi ini biasanya di gunakan warga untuk aktivitas publik dan taman bermain anak. Namun sekarang di sulap menjadi sentra kuliner pasar sore Ramadhan.

Di festival kuliner Ramadan kali code terdapat sekitar 33 UMKM dengan produk kuliner khas mulai nasi pecel, bakmi Jawa, jajanan pasar, aneka cemilan, minuman segar hingga menu khas produk UMKM lainnya.

Tak hanya  menyajikan kuliner, warga kampung juga memeriahkan festival ramadhan kali code dengan berbagai penampilan seni tradisi dan krearifitas anak-anak muda kali code.

“lembah code kami isi dengan kegiatan pasar sore Ramadhan, kemudian nanti kedepan kami juga akan membuat kegiatan berkaitan dengan festival lembah code dengan tema-tema yang berbeda, dan tentunya kami bisa menggerakan pemberdayaan di  masyarakat kelurahan Prawirodirjan. Untuk pada saat ini pasar sore Ramadhan, UMKM yang terlibat ada 33 UMKM, dan itupun belum semuanya. Karena ada keterbatasan di tempat kami, jadi akhirnya belum semua kami tampung”. Ujar Sodiq, sesepuh kampung.  

Festival kuliner Ramadhan kali code ini merupakan ide krearif masyarakat untuk meramaikan momentum bulan suci Ramadhan. Festival kuliner Ramadhan bertujuan mengangkat destinasi kali code sebagai pusat ekonomi dan sosial budaya.

Agung Ristiono, RBTV.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *