Yogyakarta – Sebuah pentas wayang kulit di selenggarakan di komplek kebun binatang Gembiraloka Zoo Yogyakarta. Acara ini dilakukan pada hari jum’at tanggal 10 November 2023 pada malam hari. Acara ini dihadiri oleh keluarga Kraton dan Puro Pakualaman. Kegiatan ini merupakan sebuah komitmen untuk terus memelihara dan melestarikan warisan budaya leluhur.
Ribuan masyarakat dan juga wisatawan memadati kawasan gembiraloka Zoo Yogyakarta untuk menyaksikan Pagelaran Budaya berupa Pentas Wayang Kulit dalam rangka Puncak Hari Ulang Tahun GL Zoo ke 70. Pagelaran wayang ini menghadirkan Dalang Ki Catur Benyek.
Pentas wayang kulit semalam suntuk ini mengambil Lakon Krisna Nggugah Lenceng Putih, yang menceritakan tentang nilai budi pekerti hubungan antar manusia dengan Tuhan dan menerima apa yang sudah menjadi kehendak Tuhan.
Melalui pagelaran wayang ini GL Zoo mengajak masyarakat untuk menjaga kebersamaan, gotong royong dan sikap rela berkorban. Dalam pentas wayang kulit yang diramaikan oleh penampilan seniman serta di hadiri perwakilan keluarga Kraton dan juga Pura Pakulaman.
Menurut Manager Marketing GL Zoo mengenai Pagelaran Wayang Kulit dan antusias masyarakat yang hadir pada malam itu, Yosi Hermawan “digelarnya pentas seni ini, salah satunya kita juga nguri-uri kebudayaan sendiri, dan sebagaimana kita bermanfaat untuk masyarakat sekitar ataupun karyawan Gembiraloka Zoo untuk memberikan hiburan yang sekiranya menghibur dan tidak melupakan kebudayaan. Selain itu, kita juga dalam memperingati HUT ke 70 GL Zoo ini menyelenggarakan beberapa kegiatan yang salah satu puncaknya yaitu pagelaran wayang kulit pada malam hari ini. Dan untuk antusias pengunjung dengan adanya media sosial ini, ternayata banyak dihadiri pengunjung umum ataupun masyarakat dalam dan luar Yogyakarta”.
AGUNG RISTIONO
RBTV