SOLO- Bulan diskon Solo, atau Solo Great Sale, resmi dibuka selama Bulan Oktober 2023 ini. Selama bulan diskon, banyak tempat yang memberikan potongan harga, mulai dari hotel, hingga tempat wisata.

Sejalan dengan hal tersebut, SGS kali ini, mengacu pada 17 prioritas pembangunan di Kota Solo. Ditambah lagi penyelenggara sudah mengantongi 1.500 bundling hotel.

SGS juga dibuat untuk mendorong ekonomi, melalui empat festival. Keempatnya yaitu, festival wisata, festival belanja, festival dunia usaha, dan festival event.

Ferry Septha Indrianto, Ketua Kadin Solo menyatakan “Event ini semuanya adalah buah ambil dari 17 prioritas. 17 prioritas yang saat ini sudah banyak sekali selesai. Maka kita mendorong ada empat festival. Empat klaster yaitu festival wisata. Harapannya bahwa banyak destinasi wisata yang sudah jadi ini kita bisa manfaatkan, kita ingin medorong promo wisata kita tingkatkan. Nanti ke depan selain pada yang saat ini sudah ada yaitu 1.500 paket bundling hotel, 3 hari 2 malam bermalam di Solo, Oktober ini hanya RP.150.000 all in.

Bulan diskon Solo 2023, secara resmi dibuka di Pendapo Gede Balai Kota Surakarta. Selain hiburan, terdapat pula pameran, produk-produk mebel lokal, namun memiliki kelas ekspor.

Rizki Budi Pratama , RBTV.

By Sumiati

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *